Kapolsek dan Muspika Panen Sawi Perdana di Pekarangan Pangan Bergizi

- Jurnalis

Selasa, 21 Januari 2025 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe | Atjeh Terkini.id – Suasana semangat dan kebersamaan terlihat saat Kapolsek Meurah Mulia, Iptu M. Nazarullah, S.H bersama Muspika Meurah Mulia melaksanakan panen perdana sayuran jenis sawi di Pekarangan Pangan Bergizi Polsek Meurah Mulia, Gampong Meunasah Mee, Kecamatan Meurah Mulia, Aceh Utara, Senin (20/01/2025).

Kegiatan ini turut dihadiri Camat Meurah Mulia Andre Prayudha, S.S.T.P., M.A.P, Koordinator BPP Nuraida, S.P, penyuluh pertanian, serta personel Polsek Meurah Mulia. Sebanyak 550 batang sawi berhasil dipetik dari empat bedeng lahan pekarangan pada panen kali ini.

Baca Juga :  Aktivitas Warga di Pasar Batuphat Meningkat, Polisi Beri Pengamanan

Selain sawi, beberapa jenis tanaman lain seperti kangkung, bayam, tomat, dan terong masih dalam masa pertumbuhan dan diperkirakan akan siap panen pada Februari atau awal Maret 2025.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Meurah Mulia, Ipda M. Nazarullah, S.H mengatakan, Program Pekarangan Pangan Bergizi ini pertama kali diluncurkan pada 2 Januari 2025 oleh Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K bersama Forkopimda. Program ini bertujuan memanfaatkan lahan kosong untuk menunjang kebutuhan gizi keluarga sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat.

Baca Juga :  Kapolres Lhokseumawe dan Muspida Aceh Utara Launching Penanaman Serentak P2B

Lebih Lanjut, Kapolsek Meurah Mulia menyampaikan harapannya agar program ini menjadi contoh bagi masyarakat untuk memaksimalkan potensi pekarangan yang ada di lingkungan masing-masing.

“Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat untuk kebutuhan pangan, tetapi juga mendorong kesadaran masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong secara produktif,” ujar Iptu M. Nazarullah, S.H.

Ia menambahkan, panen perdana ini menjadi langkah awal yang positif dalam mendukung kemandirian pangan lokal dan meningkatkan kolaborasi antara Polri, pemerintah kecamatan, dan masyarakat. (H.Yos)

Berita Terkait

AKP Iskandar Dimakamkan dengan Upacara Kedinasan
Polres Lhokseumawe Kehilangan Personel Terbaik, AKP Iskandar Dimakamkan dengan Upacara Kedinasan
Aktivitas Warga di Pasar Batuphat Meningkat, Polisi Beri Pengamanan
Kapolri Tunjuk AKBP Ahzan Jadi Kapolres Lhokseumawe
Polri Resmi Buka Rekrutmen, Polres Lhokseumawe Ajak Mendaftar
Berbagi Berkah, Puluhan Anak Yatim Piatu Terima Paket Berbuka Puasa
Harga Sembako Masih Stabil, Masyarakat di Imbau Tenang dan Tidak Panik
Monitoring Pasar Murah, Begini Pesan Kabag Ops Polres Lhokseumawe 
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 05:24 WIB

AKP Iskandar Dimakamkan dengan Upacara Kedinasan

Sabtu, 15 Maret 2025 - 15:13 WIB

Polres Lhokseumawe Kehilangan Personel Terbaik, AKP Iskandar Dimakamkan dengan Upacara Kedinasan

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:10 WIB

Aktivitas Warga di Pasar Batuphat Meningkat, Polisi Beri Pengamanan

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:37 WIB

Kapolri Tunjuk AKBP Ahzan Jadi Kapolres Lhokseumawe

Rabu, 5 Maret 2025 - 22:40 WIB

Polri Resmi Buka Rekrutmen, Polres Lhokseumawe Ajak Mendaftar

Berita Terbaru

Lhokseumawe

AKP Iskandar Dimakamkan dengan Upacara Kedinasan

Minggu, 16 Mar 2025 - 05:24 WIB

Ketua PWI Langsa Putra Zulfirman (kanan) bersama pengurus PWI Langsa ngopi bareng dengan Wali Kota Langsa Jeffry Sentana S Putra (baju biru) di Liqa Cafe Langsa, Sabtu (15/3/25)

Langsa

Jeup Kupi”, Sinergi PWI bersama Wali Kota Langsa

Minggu, 16 Mar 2025 - 04:06 WIB

Sekjen FK.P70 H.Hasan Basri SH MH, saat menyampaikan sambutan di acara buka puasa bersama di halaman kolam renang Virta Tirta Raya.

Langsa

Santuni Anak Yatim, Warnai Buka Puasa Bersama FK.P70

Minggu, 16 Mar 2025 - 03:39 WIB

Semarak Ramadan Kodam Iskandar Muda 1446 H/2025 resmi dimulai pada Jumat malam (14/3/2025) di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh.

Kota Banda Aceh

Illiza Ajak Warga Kota Sukseskan Semarak Ramadan Kodam IM

Minggu, 16 Mar 2025 - 02:21 WIB