Langsa | Atjeh Terkini.id – Guna mencegah merambahnya wabah Demam Berdarah Dengue (DBD), Gampong Lhok Banie, Kecamatan Langsa Barat melakukan fogging di Lorong Setia Bakti gampong setempat, Selasa (21/1/25).
“Fogging ini dilakukan berdasarkan laporan warga karena ada yang terjangkit DBD, maka hari ini kita laksanakan fogging,” ujar Geuchik Lhok Bani Yusri SE saat ditemui di lokasi fogging.
Dikatakan lebih lanjut, berdasarkan laporan dari kepala Lorong gampong setempat Suwandi, saat ini ada 7 orang yang terdampak DBD.
“ini merupakan upaya pemerintah Gampong untuk mengantisipasi berkembangnya wabah ini,” ujarnya.
Yusri juga menambahkan, giat fogging hari ini di dua lokasi, selain di Lorong Setia Bakti, juga akan di lakukan di seputaran perumahan relokasi Pusong gampong setempat.
Ia juga menghimbau kepada warga senantiasa membersihkan lingkungan sekitar pemukiman untuk mencegah timbulnya wabah ini.
Sementara itu, Kepala Lorong Suwandi membeberkan, ada 9 orang yang sakit demam tinggi, namun dirinya tak dapat memastikan apakah semua terkena wabah BDB.
“Saya hanya mendengar laporan warga, namun yang lebih jelasnya ada dari pihak puskesmas,” papar Suwandi.
Sementara itu, Bidang Pencegahan DBD Puskesmas Langsa Barat Rina menyebutkan, berdasarkan rujukan dari pihaknya, positif DBD yang dirawat inap ke RSUD Langsa sebanyak 5 orang.
Andre Sandra salah seorang petugas fogging mengatakan, dirinya mendapat tugas untuk melakukan fogging di Gampong Lhok Banie.
“Melakukan tugas, sesuai dengan laporan dari masyarakat atas arahan pemerintah Gampong setempat,” tandas Andre.(**)