Senator Azhari Cage Pulangkan Jenazah Warga Seuneudon Meninggal di Malaysia

- Jurnalis

Senin, 10 Februari 2025 - 08:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH l Atjeh Terkini.Id – Senator DPD RI asal Aceh, Azhari Cage, kembali membantu pemulangan jenazah seorang warga asal Seuneudon dari Medan ke Aceh Utara.

Almarhum bernama Muksalmina dan meninggal di Malaysia.

“Saya ditelpon oleh Saiful Bahri alias Bospon, ketua oprasi Gulam di Malaysia yang juga merupakan Staff khusus saya di Malaysia,” ujar Azhari Cage, Minggu malam 9 Februari 2025.

Saiful kepada dirinya menjelaskan bahwa ada warga Ulee Rubek Timu, kecamatan Seuneudon, kabupaten Aceh utara yang meninggal di Malaysia dan mau dibawa pulang ke Aceh.

Baca Juga :  Kapolda Aceh dan Ketua Bhayangkari Daerah Aceh Gelar Baksos di Aceh Utara

Saiful juga mengurus pengurusan pemulangan jenazah dan biaya pemulangan dari Malaysia ke Medan ditanggung oleh toke tempat almarhum Muksalmina bekerja.

“Selanjutnya Bospon meminta kita untuk membantu biaya pemulangan dari Medan ke Aceh. Alhamdulillah sudah kita tangani dan sudah kita koordinasi dgn keluarga biaya dari Medan ke Aceh kita tanggung,” kata Azhari Cage lagi.

Baca Juga :  Satgas Anti Premanisme Polres Aceh Utara Gencarkan Patroli

Menurutnya, jenazah almarhum Muksalmina akan tiba dari KL ke Kualanamu, Senin 10 Februari atau besok pagi pukul 8.30 WIB dengan pesawat MH870 akan disambut di Medan oleh keluarga dan tim Azhari Cage.

“Terimakasih kepada Gulam dan Bospon serta masyakat Aceh di Malaysia yang saling menjaga dan saling bantu ketika ada musibah warga Aceh di Malaysia,” ujar Senator Republik Indonesia asal Aceh ini lagi.(rls/ando).

Berita Terkait

Pamit Keluar Rumah, M. Jafar Ditemukan Tak Bernyawa di Kebun Kelapa
SMAN 1 Lhoksukon dan SMAN 1 Syamtalira Bayu Dominasi Perolehan Juara FLS3N
Pisah Sambut Dandim 0103/Aut, Kapolres Lhokseumawe Ucapkan Terimakasih dan Harapan Sinergitas
Aksi Pencurian Ternak Gunakan Xenia Berhasil Digagalkan
Puncak Hari Bhayangkara ke-79 Diwarnai dengan Sendra Tari, Pemusnahan Narkoba dan Doorprize
Simpan Sabu, Dua Pria Aceh Utara Dibekuk Polisi
Hadiri Doa Bersama, AKBP Nanang Pamit kepada Jamaah
Polri Peduli Sesama, Kumpulkan 75 Kantung Darah dan Pengobatan Gratis
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 10 Juli 2025 - 20:30 WIB

Pamit Keluar Rumah, M. Jafar Ditemukan Tak Bernyawa di Kebun Kelapa

Kamis, 10 Juli 2025 - 09:19 WIB

SMAN 1 Lhoksukon dan SMAN 1 Syamtalira Bayu Dominasi Perolehan Juara FLS3N

Sabtu, 5 Juli 2025 - 10:22 WIB

Pisah Sambut Dandim 0103/Aut, Kapolres Lhokseumawe Ucapkan Terimakasih dan Harapan Sinergitas

Jumat, 4 Juli 2025 - 16:24 WIB

Aksi Pencurian Ternak Gunakan Xenia Berhasil Digagalkan

Kamis, 3 Juli 2025 - 09:41 WIB

Puncak Hari Bhayangkara ke-79 Diwarnai dengan Sendra Tari, Pemusnahan Narkoba dan Doorprize

Berita Terbaru

Gayo Lues

PT Gayo Lues Mentalu Perkasa Teken MoU Dengan Kejari 

Kamis, 10 Jul 2025 - 23:22 WIB

Lhokseumawe

Polres Lhokseumawe Tanam Jagung Serentak di Lahan Perhutani 

Kamis, 10 Jul 2025 - 19:58 WIB