Sempat Miskomunikasi Dengan Kasatlantas, Ketua AJI Bireuen: Masalahnya Sudah Clear

- Jurnalis

Kamis, 24 April 2025 - 21:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bireuen I Atjeh Terkini.id -Kasatlantas Polres Bireuen Iptu Aditia Hadamto menyampaikan permohonan ma’af atas kesalahpahaman miskomunikasi dengan Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bireuen, Anas, terkait pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM).

“Saya memohon ma’af kepada Ketua AJI dan rekan-rekan jurnalis di Kabupaten Bireuen atas kesalahpahaman terkait pembuatan SIM. Namanya manusia, tentunya juga tidak luput dari kekurangan,” ujar Iptu Aditia Hadamto, saat ngopi bareng dengan wartawan di Coffee Break, Bireuen, Kamis, 24 April 2025.

Baca Juga :  TNI Beri Edukasi Kesehatan dan Motivasi Murid SD di Lokasi Bencana

Dalam kesempatan tersebut, Aditia menyampaikan bahwa dirinya baru saja menjabat sebagai Kasatlantas Polres Bireuen. Dia berharap, ke depan dapat menjalin kerja sama yang lebih baik dengan para jurnalis Bireuen.

“Dengan adanya pertemuan ini, kita sudah saling mengenal. Semoga ke depan hubungan Polres Bireuen dengan wartawan semakin baik,” harapnya.

Sementara itu, Ketua AJI Bireuen, Anas mengatakan bahwa dirinya dan Kasatlantas Polres Bireuen telah saling untuk mema’afkan atas kesalah pahaman yang terjadi.

Baca Juga :  Kejari Bireuen Gelar Upacara Memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia 2024

“Kasatlantas telah menyampaikan permohonan ma’af secara langsung kepada saya dan teman-teman wartawan di Bireuen.

Kesalahpahaman tersebut saya anggap sudah clear,” kata Anas.

Ia juga berharap ke depan tidak ada lagi insiden serupa, baik terhadap Jurnalis maupun masyarakat umum.

“Semoga ke depan hal serupa tidak terulang lagi, bukan hanya kepada wartawan, tetapi juga kepada masyarakat. Kami berharap Polres Bireuen dapat terus mengayomi dalam menjalankan tugas,” pungkas Anas. (UmarAPandrah).

Berita Terkait

JASA Bireuen Ingatkan, Stop Provokasi Resahkan Masyarakat Sedang di Landa Musibah Besar
MDMC Ambil Langkah Cepat Bantu 48 Hundar dan 1 Unit Madrasah di Pedalaman Bireuen
Pencak Silat Asah Psikomotorik Siswa Muhammadiyah Boarding School Bireuen
Pemkab Bireuen Peringati Isra Mi’raj dengan Zikir dan Tausiyah
Media Peduli Salurkan Bantuan ke Masyarakat Terdampak Bencana di Gampong Krueng Beukah
Baitul Mal Kabupaten Bireuen Salurkan Zakat dan Infaq Rp13,78 Miliar
Geruduk DPRK Bireuen, Puluhan Petugas BPBD Pinta Klarifikasi Penumpukan Bantuan
Tim PerMaTA Bersihkan 26 Sumur Umum Pasca Banjir 
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 14:30 WIB

JASA Bireuen Ingatkan, Stop Provokasi Resahkan Masyarakat Sedang di Landa Musibah Besar

Sabtu, 17 Januari 2026 - 08:12 WIB

Pencak Silat Asah Psikomotorik Siswa Muhammadiyah Boarding School Bireuen

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:50 WIB

Pemkab Bireuen Peringati Isra Mi’raj dengan Zikir dan Tausiyah

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:32 WIB

Media Peduli Salurkan Bantuan ke Masyarakat Terdampak Bencana di Gampong Krueng Beukah

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:58 WIB

Baitul Mal Kabupaten Bireuen Salurkan Zakat dan Infaq Rp13,78 Miliar

Berita Terbaru

Aceh Utara

Kebakaran Hanguskan 6 Unit Ruko di Tanah Jambo Aye

Sabtu, 17 Jan 2026 - 18:00 WIB