Pj Kades Pangi Bukber Bersama Perangkat Desa dan Santuni Anak Yatim

- Jurnalis

Rabu, 26 Maret 2025 - 00:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Singkil | Atjeh Terkini.id – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, suasana haru dan kebersamaan menyelimuti Desa Pangi, Kecamatan Simpang Kanan Aceh Singkil, Selasa (25/3/2025)

Di tengah semangat menyambut hari kemenangan, pada bulan suci ramadhan Pj Kepala Desa Ahmad Nasir bersama perangkat desa menggelar kegiatan penyerahan santunan bagi anak yatim dan piatu sebagai bentuk perhatian dan kasih sayang kepada mereka yang telah kehilangan orang tuanya.

Dalam sambutannya, PJ Kepala desa Ahmad Nasir menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen pemerintah desa untuk terus hadir di tengah masyarakat,

Terutama bagi mereka yang membutuhkan. Ia juga berharap bantuan tersebut dapat memberikan sedikit kebahagiaan bagi anak-anak yang telah kehilangan sosok orang tua mereka.

Acara yang berlangsung di masjid Al-TAQWA, Pj Kades Ahmad Nasir tidak hanya menjadi momen berbagi, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar warga.

Puluhan anak yatim dan piatu dengan wajah polos dan penuh harapan menerima santunan yang bersumber dari dana Pribadi PJ Keuchik Ahmad Nasir.

Baca Juga :  Safriadi/Oyon Bagikan Zakat Harta, 3000 Paket dan Santuni Anak Yatim

“Kami sadar bahwa tak ada yang bisa menggantikan kasih sayang orang tua, namun kami ingin menunjukkan bahwa mereka tidak sendiri. Desa ini adalah rumah bagi mereka, dan kami semua adalah keluarga yang akan terus mendukung serta menyayangi mereka,” ucap Nasir dengan suara penuh ketulusan.

Sejumlah tuha peut gampong dan tokoh masyarakat turut hadir dalam acara tersebut, memberikan doa dan dukungan bagi anak-anak yang menerima santunan.

Mereka menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial tetapi juga pengingat bagi semua pihak untuk senantiasa menjalin rasa sempati dan peduli terhadap sesama.

Salah satu penerima santunan, seorang anak perempuan berusia 10 tahun, tak mampu menyembunyikan rasa haru ketika menerima amplop dari Dengan suara lirih, ia mengucapkan terima kasih dan mendoakan kesehatan serta keberkahan bagi semua pihak yang telah peduli kepadanya.

Baca Juga :  Keberadaan DPD JWI Aceh Singkil Didaftarkan ke Kesbangpol. 

“Alhamdulillah, terima kasih kepada semua yang telah membantu. Semoga Allah membalas kebaikan ini,” ucapnya dengan mata berkaca-kaca.

Tak hanya sekadar memberikan bantuan materi, acara ini juga diisi dengan doa bersama sebagai wujud rasa syukur atas berkah bulan suci Ramadan yang telah dilalui. Suara lantunan doa memenuhi ruangan, membawa suasana penuh khidmat. Para hadirin, mulai dari anak-anak hingga orang tua, larut dalam suasana haru dan kekhusyukan.

Pj Kades Ahmad Nasir berharap kegiatan seperti ini dapat terus menjadi tradisi di kampong Pangi Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk saling mendukung dan bergandengan tangan dalam membangun desa yang penuh cinta kasih.

“Mari kita jadikan momen ini sebagai pengingat bahwa kebahagiaan sejati adalah ketika kita mampu berbagi. Semoga anak-anak kita tumbuh menjadi generasi yang kuat dan berdaya, meski tanpa kehadiran orang tua di sisi mereka,” tutup Nasir. (Aiyub bancin)

Berita Terkait

Bupati Aceh Singkil Siap Lakukan Mutasi Besar-Besaran
Kuasa Hukum Yakarim Munir Kecewa Penolakan Penangguhan Penahanan 
Forkopimda Aceh Singkil  Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 
Perangkat Desa Se-Kabupaten Aceh Singkil Kembali Bimtek Keluar Daerah 
Pencemaran Limbah PT Nafasindo, Begini Hasil Uji Laboratorium 
Dianggap Pahlawan Rakyat, Warga Serbu PN Singkil Saat Sidang Yakarim Munir 
Jalan Menuju Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Muhabbah di Desa Takal Pasir Diperbaiki 
Mahasiswa dan Masyarakat Gelar Demo PT Socfindo Aceh Singkil 
Berita ini 18 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 11:44 WIB

Bupati Aceh Singkil Siap Lakukan Mutasi Besar-Besaran

Kamis, 2 Oktober 2025 - 08:47 WIB

Kuasa Hukum Yakarim Munir Kecewa Penolakan Penangguhan Penahanan 

Rabu, 1 Oktober 2025 - 14:12 WIB

Forkopimda Aceh Singkil  Gelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 

Jumat, 26 September 2025 - 15:07 WIB

Perangkat Desa Se-Kabupaten Aceh Singkil Kembali Bimtek Keluar Daerah 

Kamis, 25 September 2025 - 21:10 WIB

Pencemaran Limbah PT Nafasindo, Begini Hasil Uji Laboratorium 

Berita Terbaru

Langsa

Harga Cabai Merah di Langsa Meroket

Sabtu, 25 Okt 2025 - 18:05 WIB

Aceh Singkil

Bupati Aceh Singkil Siap Lakukan Mutasi Besar-Besaran

Sabtu, 25 Okt 2025 - 11:44 WIB