Aceh Selatan | Atjeh Terkini.id – Masyarakat Gampong Lhok Sialang Rayeuk, Kecamatan Pasie Raja, Kabupaten Aceh Selatan, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Haji Mirwan yang beberapa waktu lalu telah menghibahkan tanah pribadinya untuk perluasan SDN Lhok Sialang Rayek.
Ucapan terimakasih tersebut disampaikan oleh tokoh muda Pasie Raja, Dr. Hifjir, S.Pd., M.Pd., yang didampingi Keuchik Lhok Sialang Rayeuk Harisna Faisal, Ketua Tuha Peut Tgk. Hazaman, Ketua Pemuda, Zunairi,para Kepala Dusun, ibu-ibu, serta tokoh gampong setempat.
Dr. Hifjir kepada media Atjeh Terkini.id, Minggu (18/1/26) menyampaikan bahwa hibah tanah yang diberikan oleh Bupati H. Mirwan tersebut , merupakan bentuk kepedulian nyata terhadap masa depan pendidikan masyarakat.
Tanah hibah itu kemudian dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan untuk pembangunan gedung sekolah.
“Tanah pribadi yang diberikan oleh Haji Mirwan adalah wujud kepedulian yang tulus kepada masyarakat. Ini bukan sekadar bantuan, tetapi investasi jangka panjang bagi pendidikan anak-anak kami,” ujar Dr. Hifjir.
Ia menambahkan, pada tahun 2025, di bawah kepemimpinan Bupati Aceh Selatan Haji Mirwan, gedung sekolah berhasil dibangun di atas tanah hibah tersebut dan kini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat.
“Gedung sekolah ini sangat dibutuhkan dan menjadi harapan baru bagi peningkatan kualitas pendidikan di Gampong Lhok Sialang Rayeuk. Kami merasakan langsung manfaatnya,” tambahnya.
Masyarakat berharap fasilitas pendidikan tersebut dapat dikelola dan dimanfaatkan secara maksimal demi mencetak generasi muda yang berilmu, berakhlak, dan berdaya saing. Warga juga berharap pembangunan yang berpihak kepada kepentingan masyarakat dapat terus berlanjut di Kabupaten Aceh Selatan.
Sementara itu Kecik Lhok Sialang Rayeuk Harisna Faisal juga mengucapkan banyak terimakasih kepada H. Mirwan atas kepeduliannya terhadap pendidikan”yg secara iklas menghibahkan tanah pribadinya untuk melanjutkan Pembangunan SD Lhok Sialang Rayeuk Alhamdulillah pada tahun 2025 lanjutan pembangunan Ruang RKB 3 ruang di tanah yg telah di hibahkan, semoga Haji Mirwan sehat & kembali memimpin aceh Selatan.
Dengan penuh harapan dan doa, masyarakat Gampong Lhok Sialang Rayeuk menyampaikan aspirasi agar Haji Mirwan dapat kembali memimpin Kabupaten Aceh Selatan. Mereka meyakini bahwa kepemimpinan yang berpengalaman, peduli, dan dekat dengan masyarakat sangat dibutuhkan untuk melanjutkan pembangunan Aceh Selatan.
“Kami berharap Haji Mirwan dapat memimpin kembali Aceh Selatan untuk melanjutkan Pembangunan Aceh Selatan menjadi kabupaten maju dan produktif,” tutup Haris Faisal.(Khairul Miza)












