Atasi Balap Liar, Polres Aceh Utara Intensifkan Patroli Subuh di Bulan Suci

- Jurnalis

Rabu, 5 Maret 2025 - 17:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara | Atjeh Terkini.id – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan 1446 H, jajaran Polres Aceh Utara aktif melakukan patroli di sejumlah ruas jalan yang rawan dijadikan arena balap liar. Patroli ini difokuskan pada waktu subuh, saat aksi balap liar kerap terjadi dan berpotensi membahayakan pengguna jalan lainnya.

Kasi Humas Polres Aceh Utara, AKP Bambang, menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan ketertiban serta mencegah potensi kecelakaan akibat balap liar. Ia juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya remaja pengguna sepeda motor, agar tidak terlibat dalam aksi yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

Baca Juga :  Pasca Lebaran Pimpin Apel Hari Pertama Kerja, Ini Amanat Bupati Aceh Utara

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan kenyamanan beribadah selama bulan Ramadhan, serta hindari kegiatan yang tidak bermanfaat, seperti balap liar yang berisiko tinggi dan dapat merugikan banyak pihak,” ujarnya Rabu (05/03/2025).

Selain itu, kami juga mengimbau agar tidak menggunakan knalpot bising yang dapat mengganggu ketenangan masyarakat dalam menjalankan ibadah,” tambah AKP Bambang.

Baca Juga :  Satreskrim Polres Aceh Selatan Berhasil Amankan Lima Pelaku Pencurian Hewan Ternak

Patroli ini akan terus dilakukan secara rutin selama bulan Ramadhan dengan harapan dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat. Polres Aceh Utara juga mengajak peran aktif orangtua untuk mengawasi anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam kegiatan yang membahayakan diri sendiri maupun lingkungan sekitar.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan kenyamanan saat menjalankan ibadah puasa serta aktivitas lainnya di bulan yang penuh berkah ini. (H.Yos)

Berita Terkait

Diselimuti Duka Pasca Banjir, Peringatan Isra’ Mi’raj Berlangsung Khidmat
Kunjungan Ayahwa ke Sarah Raja Diwarnai Isak Tangis Warga
Mualem Tinjau Pengungsi Sawang, Puluhan KK Masih Huni Tenda Darurat
Dusun Bidari Desa Lubok Pusaka Mulai Terang dengan Panel Surya 1300 Watt
Ketua DMI Pusat Bantu Masjid di Aceh Utara, Siapkan Ramadhan Pascabencana
Personel BKO Brimob Bersihkan Lumpur Pascabanjir di MTsS Seunuddon
PPI Aceh Utara Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang
Remaja 16 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Tenggelam di Sungai
Berita ini 96 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 10:59 WIB

Diselimuti Duka Pasca Banjir, Peringatan Isra’ Mi’raj Berlangsung Khidmat

Rabu, 14 Januari 2026 - 23:33 WIB

Kunjungan Ayahwa ke Sarah Raja Diwarnai Isak Tangis Warga

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:00 WIB

Mualem Tinjau Pengungsi Sawang, Puluhan KK Masih Huni Tenda Darurat

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:18 WIB

Dusun Bidari Desa Lubok Pusaka Mulai Terang dengan Panel Surya 1300 Watt

Senin, 12 Januari 2026 - 22:48 WIB

Ketua DMI Pusat Bantu Masjid di Aceh Utara, Siapkan Ramadhan Pascabencana

Berita Terbaru

Aceh Selatan

Jaga Ketahanan Pangan, BUMG Pulo Kambing Perlahan Berkembang

Sabtu, 17 Jan 2026 - 08:10 WIB