Jalan Lintas Kota Fajar Menggamat Rusak, Dikeluhkan Masyarakat

- Jurnalis

Senin, 12 Januari 2026 - 10:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Selatan | Atjeh Terkini.id – Kondisi jalan lintas Kota Fajar Menggamat, Kabupaten Aceh Selatan, kian memprihatinkan dan menuai keluhan dari masyarakat. Sejumlah titik di ruas jalan tersebut mengalami kerusakan parah, terutama area Desa Pulo Kambing berupa lubang besar, badan jalan terkelupas, serta genangan air saat musim hujan yang membahayakan pengguna jalan.

Kerusakan jalan ini diduga telah berlangsung cukup lama dan semakin parah akibat tingginya intensitas hujan serta sering dilalui kendaraan bermuatan berat. Akibatnya, arus transportasi masyarakat terganggu, terutama bagi pengendara roda dua maupun yang lainnya.

“Kami harus ekstra hati-hati saat melintas, khususnya pada malam hari, Kalau hujan, lubang jalan tertutup air, sangat berbahaya. Sudah banyak pengendara hampir terjatuh,” ujar Abdurrahim salah seorang warga Pulo Kambing, Senin (12/1/2026).

Baca Juga :  Bupati Aceh Selatan Lantik 100 PPPK, Begini Harapannya 

Jalan tersebut merupakan akses penting yang menghubungkan Kluet utara dengan Kluet Tengah menjadi jalur utama lintas kecamatan bagi masyarakat. Kondisi jalan yang rusak tidak hanya membahayakan keselamatan, tetapi juga berdampak pada perekonomian warga karena memperlambat mobilitas masyarakat.

Masyarakat berharap pemerintah daerah maupun instansi terkait segera turun tangan melakukan perbaikan. Mereka menilai perbaikan jalan tersebut sangat mendesak agar aktivitas warga kembali lancar dan risiko kecelakaan dapat diminimalisir.

Baca Juga :  Kapolres Aceh Selatan Turun Langsung di Tengah Banjir Susulan Ladang Rimba

“Harapan kami jalan ini segera diperbaiki, jangan sampai menunggu ada korban jiwa baru diperhatikan,sebagian kerikil kecil berserakan, ini sangat membahayakan kendaraan yg melintas, Semoga Bapak Baital Mukadis selaku Plt Bupati mendengar jeritan kami ini, ” tambah Abdurrahim.

Sebelumnya memang ada media yang meliput berita mengenai kondisi jalan tersebut, namun nampaknya perbaikan hanya di khusus kan pada titik area desa Limau Purut pada periode Kepemimpinan Bupati sebelumnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait mengenai rencana perbaikan jalan lintas Kota Fajar Menggamat.(Khairul Miza)

Berita Terkait

Jaga Ketahanan Pangan, BUMG Pulo Kambing Perlahan Berkembang
Camat Kluet Utara Gelar Coffe Morning, Perkuat Sinergitas Pengelolaan Pasar Rakyat Kotafajar
Respon Keluhan Warga, Camat Kluet Utara Tinjau Langsung Ke TKP
Gampong Sapik Aceh Selatan Gelar Pelatihan Adat Istiadat
Kondisi Gedung PMI Tapaktuan Meresahkan Masyarakat
Doa Warga Kota Bahagia Mengalir untuk H.Mirwan
Tokoh Masyarakat: Aceh Selatan Harus Bersatu di Iringi Optimisme
Refleksi Tahun Perdana Kepemimpinan MANIS
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 08:10 WIB

Jaga Ketahanan Pangan, BUMG Pulo Kambing Perlahan Berkembang

Jumat, 16 Januari 2026 - 17:28 WIB

Camat Kluet Utara Gelar Coffe Morning, Perkuat Sinergitas Pengelolaan Pasar Rakyat Kotafajar

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:40 WIB

Respon Keluhan Warga, Camat Kluet Utara Tinjau Langsung Ke TKP

Kamis, 15 Januari 2026 - 13:37 WIB

Gampong Sapik Aceh Selatan Gelar Pelatihan Adat Istiadat

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:19 WIB

Kondisi Gedung PMI Tapaktuan Meresahkan Masyarakat

Berita Terbaru

Aceh Selatan

Jaga Ketahanan Pangan, BUMG Pulo Kambing Perlahan Berkembang

Sabtu, 17 Jan 2026 - 08:10 WIB