TP-PKK Aceh Barat Dorong Ikan Lumi-Lumi Jadi Ikon Kuliner Daerah

- Jurnalis

Rabu, 17 September 2025 - 12:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Aceh Barat, Ny. Afrinda Amelia, SE, MM.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Aceh Barat, Ny. Afrinda Amelia, SE, MM.

Meulaboh | Atjeh Terkini.id – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Aceh Barat, Ny. Afrinda Amelia, SE, MM, menegaskan komitmennya untuk menjadikan ikan Lumi-Lumi sebagai ikon kuliner khas daerah. Hal itu disampaikan saat membuka pelatihan pengolahan menu jajanan berbahan dasar Lumi-Lumi di Aula Dinas Kelautan dan Perikanan Aceh Barat, Rabu (17/9/2025).

Menurut Afrinda, langkah ini sejalan dengan arahan Bupati Aceh Barat agar Lumi-Lumi tidak sekadar dikenal di daerah, tetapi juga menjadi kebanggaan dan oleh-oleh khas yang mampu menembus pasar luar.

Baca Juga :  Tanggapi Isu di Medsos, Polres Aceh Barat Ungkap Penanganan Tambang Ilegal

“Kita ingin Lumi-Lumi ini tidak hanya dikenal di meja makan masyarakat lokal, tapi juga bisa dipasarkan lebih luas sebagai identitas kuliner Aceh Barat,” ujarnya didampingi Staf Ahli TP-PKK Aceh Barat, Lisa Nazmi, SE.

Afrinda menjelaskan, sebelumnya DKP telah mengadakan pelatihan serupa. Namun, tingginya antusiasme membuat PKK kembali menggelar kegiatan lanjutan. “Banyak masyarakat yang ingin belajar. Karena itu, kami hadir untuk memenuhi kebutuhan tersebut,” tambahnya.

Baca Juga :  Dekranasda Aceh Barat Siap Dinilai, Fokus Kembangkan Desa Kerajinan

Ia berharap, ke depan pelatihan bisa menjangkau lebih banyak peserta serta melibatkan kerja sama lintas sektor, baik dengan pelaku usaha, donatur, maupun stakeholder lainnya.

“Kalau masyarakat sudah terampil, produk olahan Lumi-Lumi tidak hanya jadi konsumsi lokal, tapi juga bernilai jual tinggi, membuka peluang usaha baru, dan memperkuat identitas kuliner Aceh Barat,” pungkasnya.(**)

Berita Terkait

Bang Syukur Apresiasi Kinerja Resmob Aceh Barat Bongkar Kasus Curanmor: “Kerja Cepat dan Berhati!”
TP PKK Aceh Barat Dorong Edukasi Rumah Sehat Layak Huni
Wabup Aceh Barat Salurkan Bantuan Korban Ledakan Tabung Oksigen 
Gudang Oksigen Aceh Barat Meledak,  Dua Orang Tewas
Wabup Aceh Barat Hadiri Pelantikan BPD HIPMI Aceh, Dorong Pengusaha Muda Perkuat Ekonomi Daerah
Jaringan Telkomsel Tiba-tiba Hilang Total di Pante Ceureumen 
Kafilah Aceh Barat Siap Bersaing, Wabup Optimistis Masuk Lima Besar MTQ
HSP ke – 97, Bupati Ajak Pemuda Bergerak dan Tangguh Hadapi Perubahan Zaman
Berita ini 45 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 15:03 WIB

Bang Syukur Apresiasi Kinerja Resmob Aceh Barat Bongkar Kasus Curanmor: “Kerja Cepat dan Berhati!”

Selasa, 11 November 2025 - 17:38 WIB

TP PKK Aceh Barat Dorong Edukasi Rumah Sehat Layak Huni

Sabtu, 8 November 2025 - 06:19 WIB

Wabup Aceh Barat Salurkan Bantuan Korban Ledakan Tabung Oksigen 

Rabu, 5 November 2025 - 16:29 WIB

Gudang Oksigen Aceh Barat Meledak,  Dua Orang Tewas

Senin, 3 November 2025 - 14:05 WIB

Wabup Aceh Barat Hadiri Pelantikan BPD HIPMI Aceh, Dorong Pengusaha Muda Perkuat Ekonomi Daerah

Berita Terbaru