Tahun Akademik 2026, IAIN Langsa Terima 3.000 Mahasiswa Baru

- Jurnalis

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa | Atjeh Terkini.id — Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa menerim Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Akademik 2026 melalui tiga jalur seleksi, yaitu Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN PTKIN), Seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM – PTKIN) dan seleksi mandiri.

Ketua panitia Penerimaan Mahasiswa Baru IAIN Langsa Dr. Amiruddin Yahya Azzawy, MA, Rabu (28/1/2026) menyebutkan, pada jalur SPAN PTKIN calon mahasiswa tidak dipungut biaya pendaftaran.

“Jalur SPAN PTKIN ini gratis biaya pendaftaran dan tidak ada ujian tulis,”ujarnya.

Baca Juga :  IAIN Langsa Akan Buka Program Doktoral Bidang Studi Islam

Calon mahasiswa akan dilakukan penilaian berdasarkan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain berdasarkan portofolio yang dimiliki saat di bangku sekolah.

“Syarat utamanya adalah sekolah harus melakukan pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS), kemudian siswa bisa mendaftar, jika PDSS tidak diisi maka siswa tidak bisa mendaftar, jadi peran sekolah sangat menentukan untuk pendaftaran,”jelasnya.

Pria yang kerap disapa Dr. Emi ini mengajak para siswa lulusan Madrasah Aliyah, SMA, SMK, Pendidikan Diniyah Formal, Pendidikam Kesetaraan Pondok Pesantren Salafiyah/Mu’adalah Muallimin, Mu’adalah Salafiyah untuk dapat memanfaatkan peluang yang diberikan oleh Kementerian Agama melalui IAIN Langsa.

Baca Juga :  BKPRMI Langsa Gelar FASI 2026, Pembinaan Mental Qurani

Lebih lanjut Dr. Emi menyebutkan pendaftaran SPAN PTKIN dibuka mulai tanggal 7 sampai 31 Februari 2026, pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://span.ptkin.ac.id, IAIN Langsa menerima 3.000 mahasiswa baru.

“Tahun ini kita terima 3.000 mahasiswa baru, kuota untuk jalur SPAN PTKIN sebanyak 1.500, sedangkan sisanya untuk jalur UM PTKIN dan seleksi mandiri, jadi manfaatkan peluang ini dengan baik,”pungkasnya.(**)

Berita Terkait

Api Hanguskan Bangunan SDN 5 Kuta Makmur, Begini Kata Kepsek
IAIN Langsa Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru ke Madrasah dan Sekolah
Tinjau Madrasah Pascabanjir, Kakanwil Kemenag Aceh Semangati Murid MIN 14 Aceh Utara
114 Mahasiswa Universitas Sains Cut Nyak Dhien di Yudisium 
Kapolres Lhokseumawe Serahkan Seragam untuk Murid SD di Muara Batu
Umuslim Bireuen kirim 740 Mahasiswa KKM Bantu Korban Banjir 
Kajari Langsa Terima IAIN Award sebagai Mitra Strategis Pendidikan
Sambangi MIN 14 Aceh Utara Pascabencana Banjir, Polisi Semangati Murid dan Edukasi
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:11 WIB

Tahun Akademik 2026, IAIN Langsa Terima 3.000 Mahasiswa Baru

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:52 WIB

Api Hanguskan Bangunan SDN 5 Kuta Makmur, Begini Kata Kepsek

Sabtu, 24 Januari 2026 - 12:53 WIB

IAIN Langsa Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru ke Madrasah dan Sekolah

Jumat, 23 Januari 2026 - 09:58 WIB

Tinjau Madrasah Pascabanjir, Kakanwil Kemenag Aceh Semangati Murid MIN 14 Aceh Utara

Rabu, 21 Januari 2026 - 13:57 WIB

114 Mahasiswa Universitas Sains Cut Nyak Dhien di Yudisium 

Berita Terbaru

Pendidikan

Tahun Akademik 2026, IAIN Langsa Terima 3.000 Mahasiswa Baru

Rabu, 28 Jan 2026 - 13:11 WIB

Aceh Selatan

Silaturahmi Terjaga, Plt. Bupati Aceh Selatan Sambangi H. Mirwan

Rabu, 28 Jan 2026 - 09:30 WIB