Ribuan Warga Pandrah Silaturrahmi Dengan HRD

- Jurnalis

Rabu, 11 Desember 2024 - 19:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ribuan warga Nase Barat, Kecamatan Pandrah, Kabupaten Bireuen, bersilaturrahmi dengan Anggota Komisi V DPR RI, H. Ruslan Daud (HRD)

Ribuan warga Nase Barat, Kecamatan Pandrah, Kabupaten Bireuen, bersilaturrahmi dengan Anggota Komisi V DPR RI, H. Ruslan Daud (HRD)

Bireuen | Atjeh Terkini.id – Ribuan warga Nase Barat, Kecamatan Pandrah, Kabupaten Bireuen, bersilaturrahmi dengan Anggota Komisi V DPR RI, H. Ruslan Daud (HRD), saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Gampong Nase Barat, Selasa  (10/12/2024).

Setiba HRD di lokasi acara, langsung disambut oleh ratusan masyarakat Nase Barat, mereka terdiri dari kaum ibu-ibu dan bapak-bapak, pemuda serta para tokoh masyarakat yang ada di kecamatan Pandrah.

Sebelum acara diawali pembacaan ayat suci Al-Qur’an dibawakan oleh Teungku Fauzan. Acara silaturahmi ini dihadiri camat pandrah, Danramil 10/pandrah, Polsek pandrah, Gorkopimda, korkab PKH Bireuen dan para Keuchik yang ada di kecamatan pandrah.

Baca Juga :  Peringati Gempa dan Tsunami Aceh, Pemkab Bireuen Gelar Zikir dan Doa 

Dalam kesempatan tersebut, HRD mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menghadiri kunker dan silaturrahmi tersebut.

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Pandrah khususnya Nase Barat yang telah memilih dan mengantarkan saya kembali duduk di kursi DPR RI untuk periode kedua ini,” ucap HRD.

Anggota Komisi V DPR RI, H. Ruslan Daud (HRD), saat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Gampong Nase Barat, Selasa  (10/12/2024).

Dalam silaturrahmi dan kunker tersebut, HRD menyampaikan berbagai program dari pemerintah yang telah dan akan terus diperjuangkannya di tingkat daerah maupun tingkat pusat.

Sejumlah program tersebut terdiri dari bidang infrastruktur, bidang pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, UMKM, maupun berbagai program lainnya.

Baca Juga :  Ketua Komisi VIII DPR RI : Masyarakat Belum Terima Bantuan PKH Segera Berikan Data

“Kedepannya lebih banyak lagi program-program pembangunan dan berbagai aspirasi masyarakat yang akan terus saya perjuangkan di tingkat pusat,” janji HRD.

Sementara itu, warga yang hadir pada kunker tersebut menyampaikan berbagai aspirasinya kepada HRD. Masyarakat sangat mengharapkan sejumlah program dapat diperjuangkan terus oleh HRD di pusat.

Diantaranya program rumah rehab dan rumah bangun baru, UMKM atau bantuan modal usaha, dan berbagai program pemerintah lainnya. Acara silaturahmi itu ditutup dengan pembacaan doa.[UmarAPandrah].

Berita Terkait

Utusan Khusus Presiden Muhammad Mardiono Salurkan Bantuan Ke Aceh 
Bupati Mukhlis  :  Selamat Datang Habib Rizieq di Kota Juang Bireuen
Komandan Kodim 0111/Bireuen Salurkan Tas dan ATK Titipan Pangdam IM Kepada Anak Korban Bencana Banjir Bireuen
Satpol PP – WH Bireuen Tertibkan Pedagang kaki Lima
Insiden Kecelakaan Sepmor CRF Ketabrak Gerobak Gorengan, Korban Tersiram Minyak Panas 
Gotong Royong Bersihkan Sumur, Masyarakat Tionghoa Bireuen Tunjukkan Kepedulian
Menjelang Tatap Muka, Ratusan TNI di Kerahkan Bersihkan Sekolah di Bireuen
Kemenag Bireuen Laksana Zikir Akbar Bersama Warga di HAB Ke- 80 Tahun
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 09:07 WIB

Utusan Khusus Presiden Muhammad Mardiono Salurkan Bantuan Ke Aceh 

Selasa, 6 Januari 2026 - 20:31 WIB

Bupati Mukhlis  :  Selamat Datang Habib Rizieq di Kota Juang Bireuen

Selasa, 6 Januari 2026 - 17:24 WIB

Komandan Kodim 0111/Bireuen Salurkan Tas dan ATK Titipan Pangdam IM Kepada Anak Korban Bencana Banjir Bireuen

Senin, 5 Januari 2026 - 23:54 WIB

Satpol PP – WH Bireuen Tertibkan Pedagang kaki Lima

Senin, 5 Januari 2026 - 17:06 WIB

Insiden Kecelakaan Sepmor CRF Ketabrak Gerobak Gorengan, Korban Tersiram Minyak Panas 

Berita Terbaru

Kriminal

Pelaku Kekerasan Seksual Terhadap Anak Ditangkap Polisi 

Rabu, 7 Jan 2026 - 13:15 WIB

Aceh Selatan

BPP Pasie Raja Gelar Syukuran Swasembada Pangan

Rabu, 7 Jan 2026 - 12:15 WIB