Puluhan Hektar Kebun Sawit Rusak di Amuk Gajah, Warga Cemas

- Jurnalis

Jumat, 31 Januari 2025 - 22:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dok Foto: Gatra ilustrasi

Dok Foto: Gatra ilustrasi

Aceh Timur | Atjeh Terkini.id – Belasan hektar kebun sawit milik warga di Buket Meunggeh, Gampong Peunaron Baru, Kecamatan Peunaron, Kabupaten Aceh Timur, Kamis (30/1/25) malam, dirusak kawanan Gajah.

Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Peunaron, Agus Kiswanto, kepada wartawan, Jumat (31/1/25) mengatakan, sejumlah lokasi kebun sawit rusak akibat ganguan gajah, diantaranya DK 1 Buket Meunggeh, Gampong Peunaron Baru. Selanjutnya Dusun Suka Makmur, Dusun Rukun Makmur dan Dusun Kerta Raharja Gampong Sri Mulya.

Baca Juga :  Tujuh Hari Pencarian, Korban Jatuh ke Sungai Ditemukan Meninggal Dunia

“Kawanan gajah liar itu sejak Desember tahun lalu terpantau telah berada di kawan itu. Selain merusak kebun sawit milik warga juga mengobrak-abrik lahan perkebunan sawit milik PT Indo Alam Peunaron, milik PT ABN dan PT Enam Enam Agro Group,” ujar Agus.

Agus memperkirakan kawanan gajah mencapai puluhan, berdasarkan laporan warga setempat kepadanya.

Terpisah, Ketua Forum Geuchik Peunaron Samsul Bakhri, membenarkan adanya gangguan gajah di sejumlah titik di pedalaman Aceh Timur ini.

Baca Juga :  Rudapaksa Anak Tiri, Pria di Aceh Timur Dicokok Polisi

“Warga sangat khawatir dengan keberadaan gajah liar masuk kebun warga, bahkan lebih dari lima hektare lahan perkebunan sawit lenyap diamuk gajah,” kata Samsul Bakhri.

Diperkirakan, kerusakan berat lahan perkebunan milik warga mencapai lima hektare. Sedangkan ladang yang rusak ringan diperkirakan antara 10-15 hektare yang tersebar di sejumlah desa, seperti Peunaron Baru, Sri Mulya dan Alur Pinang.(**)

Berita Terkait

Banjir Susulan Kembali Rendam 9 Kecamatan di Aceh Timur 
Tim Gabungan Masih Mencari Jasad Warga Diterkam Buaya
Paket Bantun REI Pusat dan REI Aceh jangkau daerah terisolasi Aceh Timur
Kepsek SD Negeri Pante Kera Kembali Salurkan Bantuan ke Kecamatan Simpang Jernih Aceh Timur 
Gigihnya Kepsek SD Pante Kera Terobos Belantara Bawa Logistik Korban Banjir 
Bersinar, Drumband SDN 1 Blang Nisam dan MTsN 8 Aceh Timur Raih Prestasi
Nelayan Hilang di Perairan Selat Malaka, Hari Ketiga Pencarian Belum Ditemukan
Bupati Aceh Timur Janjikan Rumah Layak Untuk Muhammad
Berita ini 68 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 17:15 WIB

Banjir Susulan Kembali Rendam 9 Kecamatan di Aceh Timur 

Kamis, 8 Januari 2026 - 15:58 WIB

Tim Gabungan Masih Mencari Jasad Warga Diterkam Buaya

Selasa, 23 Desember 2025 - 13:53 WIB

Paket Bantun REI Pusat dan REI Aceh jangkau daerah terisolasi Aceh Timur

Senin, 22 Desember 2025 - 18:22 WIB

Kepsek SD Negeri Pante Kera Kembali Salurkan Bantuan ke Kecamatan Simpang Jernih Aceh Timur 

Minggu, 14 Desember 2025 - 18:36 WIB

Gigihnya Kepsek SD Pante Kera Terobos Belantara Bawa Logistik Korban Banjir 

Berita Terbaru

Pemerintahan

Plt Kadis Pendidikan Dayah Aceh Andriansyah Kembali Jabat Kabid SDM

Minggu, 18 Jan 2026 - 01:04 WIB