MPU Langsa Tetapkan Zakat Fitrah 2,8 kg Beras Perjiwa

- Jurnalis

Jumat, 21 Maret 2025 - 16:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa | Atjeh Terkini.id – Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Kota Langsa telah menetapkan besaran zakat fitrah untuk tahun 2025 sebesar 2,8 kg beras per jiwa, hal tersebut dituangkan dalam Taushiyah MPU No. 1 Tahun 2025 tentang zakat fitrah dan ketentuannya, Kamis, (20/3/2025).

Ketua MPU Kota Langsa, Tgk H Shalahuddin Muhammad, S.Ud, MH, telah menandatangani keputusan MPU dengan pertimbangan fatwa MPU Aceh Nomor 13 Tahun 2014 tentang zakat fitrah dan ketentuannya dan hasil rapat serta musyawarah MPU Kota Langsa tentang zakat fitrah pada, Kamis (6/3/25) lalu di Aula MPU Kota Langsa.

Menetapkan pertama zakat fitrah adalah kadar harta tertentu yang wajib dikeluarkan oleh setiap muslim pada akhir Ramadan. Lalu yang kedua zakat fitrah wajib dikeluarkan dalam bentuk makanan pokok daerah setempat.

Baca Juga :  Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik Jelang Ramadhan

Lantas ketiga, kadar zakat fitrah yang dikeluarkan dalam bentuk makanan pokok (Beras—red) adalah 2,8 Kg. Dan keempat zakat fitrah berdasarkan mazhab Hanafi dapat dikeluarkan dalam bentuk harga dari kurma kering, gandum sya’ir, anggur kering dan gandum bur (bukan harga beras).

Lanjutnya pada poin kelima kadar zakat fitrah yang dikeluarkan dalam bentuk harga dari kurma kering, gandum sya’ir, anggur kering dan gandum bur adalah seharga 3,8 Kg.

Baca Juga :  Kontroversial Keputusan Wasit, Dua Pertandingan Dihentikan 

Pada poin keenam diharapkan kepada seluruh pemerintah gampong untuk menyeragamkan zakat fitrah dan ketentuan-ketentuannya.

Terakhir pada poin tujuh di imbau kepada amil/panitia penerimaan zakat fitrah untuk menyalurkan zakat fitrah sesuai Syar’i.

Demikian keputusan MPU Kota Langsa yang ditandatangi Ketua Tgk H Shalahuddin Muhammad, S.Ud, MH, Wakil Ketua I, Tgk Ridwan Abdullah serta Wakil Ketua II, Tgk. Dr. Sulaiman Ismail M.Ag.

“Kepada para pihak agar dapat menjalan dengan sebaik-baiknya agar zakat fitrah ini dapat dibagi kepada yang berhak sebelum tibanya hari raya Idul Fitri 1446 H/2025 M,” tukasnya. (**)

Berita Terkait

Pemerintah Gampong Karang Anyar Gelar Perekaman e- KTP Bagi Warga Terdampak Bencana
Kinerja KPPBC TMP C Langsa Tahun 2025, Penindakan Semakin Berkualitas
Debitur ASN, P3K dan Pensiunan Terdampak Bencana Hidrometeorologi Minta BAS Beri Penangguhan kredit
PMI Kota Langsa Terima Hibah Ekskavator Mini dari PMI Pusat
BKPRMI Langsa Gelar FASI 2026, Pembinaan Mental Qurani
H Hasanuddin, Ketua FKUB Kota Langsa  Meninggal Dunia
Korban Rudapaksa‎ Ayah Tiri Dalam Perlindungan UPTD PPA Langsa ‎
Kejaksaan Negeri Langsa Geledah Kantor PUPR
Berita ini 51 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:22 WIB

Pemerintah Gampong Karang Anyar Gelar Perekaman e- KTP Bagi Warga Terdampak Bencana

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:26 WIB

Kinerja KPPBC TMP C Langsa Tahun 2025, Penindakan Semakin Berkualitas

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:48 WIB

Debitur ASN, P3K dan Pensiunan Terdampak Bencana Hidrometeorologi Minta BAS Beri Penangguhan kredit

Senin, 12 Januari 2026 - 16:52 WIB

PMI Kota Langsa Terima Hibah Ekskavator Mini dari PMI Pusat

Senin, 12 Januari 2026 - 16:14 WIB

BKPRMI Langsa Gelar FASI 2026, Pembinaan Mental Qurani

Berita Terbaru

Aceh Utara

Kebakaran Hanguskan 6 Unit Ruko di Tanah Jambo Aye

Sabtu, 17 Jan 2026 - 18:00 WIB