Kota Langsa Raih Predikat Kota Layak Anak

- Jurnalis

Sabtu, 9 Agustus 2025 - 11:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa | Atjeh Terkini.id – Kota Langsa kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih Penghargaan Kota Layak Anak (KLA) Kategori Madya tahun 2025.

Penghargaan ini diberikan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia atas komitmen pemerintah daerah dalam mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman, dan ramah bagi tumbuh kembang anak, Jumat (8/8/2025).

Walikota Langsa menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas capaian tersebut. “Ini merupakan kerja keras kita semua mulai dari jajaran pemerintah, masyarakat, hingga para pemangku kepentingan yang peduli terhadap pemenuhan hak-hak anak di Kota Langsa. Penghargaan ini bukanlah akhir, tetapi motivasi untuk mempertahankan dan meningkatkan capaian ini di tahun-tahun mendatang,” ujar Jeffry Sentana.

Baca Juga :  Ular Piton Mangsa Ayam Berhasil Diamankan 

Kota Layak Anak adalah program nasional yang mendorong pemerintah daerah untuk mengintegrasikan komitmen dan sumber daya dalam kebijakan, program, dan kegiatan pembangunan guna menjamin terpenuhinya hak anak.

Baca Juga :  Kapolres Langsa : FKUB Ujung Tombak Kedamaian Umat

Dengan diraihnya kategori Madya, Kota Langsa diharapkan mampu terus memperkuat peran semua pihak dalam menciptakan kota yang semakin ramah anak, baik dari sisi fasilitas publik, pendidikan, kesehatan, maupun perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.

Penghargaan ini juga menjadi momentum penting bagi Kota Langsa untuk memperluas inovasi dan program yang berpihak pada anak, sehingga generasi penerus dapat tumbuh dalam lingkungan yang sehat, aman, dan penuh kasih sayang.(**)

Berita Terkait

Pemerintah Gampong Karang Anyar Gelar Perekaman e- KTP Bagi Warga Terdampak Bencana
Kinerja KPPBC TMP C Langsa Tahun 2025, Penindakan Semakin Berkualitas
Debitur ASN, P3K dan Pensiunan Terdampak Bencana Hidrometeorologi Minta BAS Beri Penangguhan kredit
PMI Kota Langsa Terima Hibah Ekskavator Mini dari PMI Pusat
BKPRMI Langsa Gelar FASI 2026, Pembinaan Mental Qurani
H Hasanuddin, Ketua FKUB Kota Langsa  Meninggal Dunia
Korban Rudapaksa‎ Ayah Tiri Dalam Perlindungan UPTD PPA Langsa ‎
Kejaksaan Negeri Langsa Geledah Kantor PUPR
Berita ini 37 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 18:22 WIB

Pemerintah Gampong Karang Anyar Gelar Perekaman e- KTP Bagi Warga Terdampak Bencana

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:26 WIB

Kinerja KPPBC TMP C Langsa Tahun 2025, Penindakan Semakin Berkualitas

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:48 WIB

Debitur ASN, P3K dan Pensiunan Terdampak Bencana Hidrometeorologi Minta BAS Beri Penangguhan kredit

Senin, 12 Januari 2026 - 16:52 WIB

PMI Kota Langsa Terima Hibah Ekskavator Mini dari PMI Pusat

Senin, 12 Januari 2026 - 16:14 WIB

BKPRMI Langsa Gelar FASI 2026, Pembinaan Mental Qurani

Berita Terbaru

Aceh Utara

Kebakaran Hanguskan 6 Unit Ruko di Tanah Jambo Aye

Sabtu, 17 Jan 2026 - 18:00 WIB