Kapolres Pidie Jaya Berikan Penghargaan Kepada Personel

- Jurnalis

Senin, 7 Oktober 2024 - 11:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Pidie Jaya memberikan penghargaan kepada personil yang berdedikasi tinggi

Kapolres Pidie Jaya memberikan penghargaan kepada personil yang berdedikasi tinggi

Pidie Jaya | Atjeh Terkini.id – Memperkuat semangat profesionalisme dan dedikasi di lingkungan Kepolisian, Polres Pidie Jaya menggelar apel pagi istimewa Senin, (7/10/2024), pukul 08.00 WIB di Lapangan Mapolres Pidie Jaya.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, S.H., S.I.K., M.H., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Dalam kesempatan itu, Kapolres memberikan penghargaan kepada sepuluh personel yang telah menunjukkan dedikasi tinggi dan kinerja luar biasa dalam menjalankan tugas mereka.

Penerima penghargaan berasal dari berbagai satuan, termasuk Bagops, Bagren, Humas, Seksi Hukum, dan Polsek Trienggadeng, yang semuanya berperan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Pidie Jaya.

Baca Juga :  Kasatresnarkoba Polres Lhokseumawe Sosialisasi Bahaya Narkoba di SMKN 7

Dalam amanatnya, Kapolres Pidie Jaya menyampaikan apresiasi mendalam atas kontribusi luar biasa dari para personel yang berprestasi.

Menurutnya, penghargaan ini bukan sekadar simbol, melainkan pengakuan konkret atas dedikasi dan kerja keras mereka dalam menjaga keamanan wilayah.

“Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi nyata atas dedikasi dan usaha yang telah ditunjukkan. Saya berharap penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh personel untuk terus berinovasi dan berprestasi dalam tugas mereka,” ujar AKBP Ahmad Faisal Pasaribu.

Baca Juga :  Kapolres Lhokseumawe Diwakili Kasi Humas Hadiri Program Kita 2025 RRI

Apel tersebut turut dihadiri oleh Wakapolres Pidie Jaya, para Pejabat Utama (PJU) Polres, Kapolsek jajaran, serta seluruh personel Polres dan Polsek di wilayah Pidie Jaya.

Suasana apel berlangsung penuh semangat dan kebanggaan, mencerminkan tekad kuat Polres Pidie Jaya yang Tangguh, Tanggap, Unggul, dan Humanis dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.(Umar A Pandrah).

Berita Terkait

Diduga Limbah Cemari Sungai, Polsek Baktiya Cek Pabrik Pengolahan Sagu
17 Personel Polres Aceh Utara Terima Satyalencana Pengabdian dari Presiden
‎Dandim 0107/Aceh Selatan Kerahkan Pasukan ke Titik Karhutla Bakongan
Puluhan Personel BKO Brimob Kaltim Bangun Jembatan Darurat, Kapolres Sampaikan Apresiasi
Polisi Sigap Tangani Kebakaran SD Negeri 5 Kuta Makmur
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Koordinasi dengan 27 Advokat, Ini yang Dibahas
Hadir Langsung ke Ketambe, Kapolda Aceh Serahkan 300 Kasur dan DTH Kepada Korban Banjir
Excavator Polri Dikerahkan Bersihkan Bahu Jalan di Dusun Bidari
Berita ini 26 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:48 WIB

Diduga Limbah Cemari Sungai, Polsek Baktiya Cek Pabrik Pengolahan Sagu

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:27 WIB

17 Personel Polres Aceh Utara Terima Satyalencana Pengabdian dari Presiden

Selasa, 27 Januari 2026 - 09:08 WIB

‎Dandim 0107/Aceh Selatan Kerahkan Pasukan ke Titik Karhutla Bakongan

Senin, 26 Januari 2026 - 13:35 WIB

Puluhan Personel BKO Brimob Kaltim Bangun Jembatan Darurat, Kapolres Sampaikan Apresiasi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:20 WIB

Polisi Sigap Tangani Kebakaran SD Negeri 5 Kuta Makmur

Berita Terbaru

Pemerintahan

Bupati Aceh Singkil Lantik 13 Imeum Mukim dan 27 Kepala Kampung

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:46 WIB

Kota Banda Aceh

Tim Tabur Kejari Aceh Berhasil Menangkap DPO

Jumat, 30 Jan 2026 - 21:45 WIB