FORBINA : PT Mifa Harus Cabut Laporan Terhadap Bupati Aceh Barat

- Jurnalis

Sabtu, 28 Juni 2025 - 19:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh | Atjeh Terkini.id — Forum Bangun Investasi Aceh (FORBINA) melalui Direktur Eksekutifnya, Muhammad Nur, S.H., mendesak PT Mifa Bersaudara segera mencabut laporan polisi terhadap Bupati Aceh Barat, Tarmizi. Menurutnya, pelaporan terhadap kepala daerah bukanlah solusi yang tepat dalam menyikapi dinamika di lapangan, apalagi jika hanya berangkat dari persoalan miskomunikasi antara perusahaan dan pemerintah daerah.

“Kita paham, ada dinamika lapangan. Tapi sedikit masalah bukan berarti jalan keluarnya harus main lapor ke polisi. Ini bukan soal pidana, ini soal komunikasi. Apakah PT Mifa lupa sedang berada di mana, mengambil hasil dari mana, dan berkegiatan untuk apa? Jangan lupakan bahwa Meulaboh adalah tanah masyarakat Aceh yang menjunjung tinggi martabat dan dialog,” tegas Muhammad Nur, kepada media ini, Sabtu (28/6/2025)

Baca Juga :  DPRK Aceh Barat Tetapkan LPJ APBK 2024, Pemkab Komit Perbaiki Pengelolaan Anggaran

Menurutnya, perusahaan besar seperti PT Mifa harus menunjukkan sikap bijak, menghargai kepala daerah sebagai simbol demokrasi yang dipilih rakyat. “Mifa tidak boleh merasa diri paling berkuasa atas sumber daya alam. Justru mereka harus menjadi mitra strategis pemerintah daerah, bukan pihak yang membuat konflik dengan elite lokal,” lanjutnya.

FORBINA juga menilai langkah pelaporan ini berpotensi memicu ketegangan horizontal yang merugikan iklim investasi di Aceh Barat. “Pendukung kepala daerah tentu tidak tinggal diam jika pemimpinnya dikriminalisasi. Ini bisa berdampak pada stabilitas dan kinerja pemerintahan daerah. Karena itu kami tegaskan, ruang dialog harus dikedepankan, bukan pendekatan emosional atau adu kekuatan,” ujar Muhammad Nur.

Baca Juga :  FKUB Wadah Toleransi dan Kerukunan Umat Beragama 

Sebagai langkah konkret, FORBINA juga mendorong Bupati Aceh Barat untuk segera membentuk tim ahli khusus yang fokus di sektor mineral, batu bara, dan perkebunan sawit. “Tim ini penting untuk memperkuat posisi daerah dalam mengawal investasi secara profesional, adil, dan berkelanjutan. Kita butuh pendekatan yang kolaboratif, bukan konfrontatif,” pungkasnya.(TTM)

Berita Terkait

Pendataan UMKM, Begini Kata Plt Kadis Perindagkop dan UKM Kota Langsa
Disdukcapil Imbau Remaja Usia 17 Tahun Segera Rekam KTP
Sekda Langsa: Evaluasi Draft APBK 2026 Hal Biasa Bagian dari Proses
Dinsos Aceh Gelar Dzikir dan Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam
Pemulihan Pasca Bencana, Sejumlah Menteri Tinjau Lokasi dan Serahkan Bantuan di Langsa
Ketiga Kali Gubernur Aceh Muzakir Manaf Perpanjang Status Darurat Bencana Aceh
Pergub Disabilitas Aceh Disusun, Dinsos Dorong Kebijakan Inklusif dan Implementatif
LANA : Bandar Narkoba di Aceh Barat Seolah Tak Tersentuh Hukum
Berita ini 284 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:18 WIB

Pendataan UMKM, Begini Kata Plt Kadis Perindagkop dan UKM Kota Langsa

Rabu, 14 Januari 2026 - 09:22 WIB

Disdukcapil Imbau Remaja Usia 17 Tahun Segera Rekam KTP

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:38 WIB

Sekda Langsa: Evaluasi Draft APBK 2026 Hal Biasa Bagian dari Proses

Senin, 12 Januari 2026 - 19:41 WIB

Dinsos Aceh Gelar Dzikir dan Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam

Jumat, 9 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pemulihan Pasca Bencana, Sejumlah Menteri Tinjau Lokasi dan Serahkan Bantuan di Langsa

Berita Terbaru