AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe Sapa Korban Bencana di Bukit Abi

- Jurnalis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara | Atjeh Terkini.id – Perjalanan yang melewati medan tempur yang sangat ekstrim pasca banjir bandang yang melewati perbukitan terjal tidak menghambat dan mengendurkan semangat para relawan genZ UIN SUNA Lhokseumawe dan Aceh Orphan Center for the Children (AOCC) ke Bukit Abi Desa Rumoh Rayeuk Kecamatan Langkahan Kabupaten Aceh Utara.

Informasi yang diterima awak media, kegiatan pendampingan Trauma Healing Center-THC, dan anak ceria bersama ACB pada pukul 15.00 hingga 18.00 WIB melibatkan sebanyak 50 anak-anak dan 15 bayi balita serta sekitar 30 orangtua pada Kamis, (22/1/2026).

Baca Juga :  PPI Aceh Utara Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang

Juliana Nita salah seorang anak dari korban bencana banjir bandang di Desa Rumoh Rayeuk Kecamatan Langkahan, Kabupaten Aceh Utara Provinsi Aceh yang rumahnya hanyut terbawa arus, sangat berterimakasih kepada kakak-kakak dari Kampus UIN SUNA Lhokseumawe serta relawan AOCC. “Kehadiran mereka membawa sebuah semangat baru bagi kami di pelosok Buket Abi dengan jumlah keluarga yang menetap di camp pengungsian sebanyak 75 KK,” ujarnya.

Baca Juga :  Prihatin Musibah Kebakaran, Dek Fadh Sambangi Dayah Abu Madinah

Lanjutnya, sudah 10 hari tidak mendapatkan bantuan, namun dengan kehadiran bantuan dari donatur serta Pos Terpadu KOREM 011 Lilawangsa berupa beras, mukena, sajadah, sarung, susu, dan pempes serta jajanan makanan ringan membawa sebuah kebahagiaan yang yang tidak ternilai harganya.

“Kami sangat berharap, kakak-kakak dan relawan AOCC bisa kembali hadir di waktu yang akan datang,” ucap Juliana. (H.Yos)

Berita Terkait

Dibalik Lumpur Coklat yang Disingkirkan, Harapan Pendidik Dihidupkan
Aksi Sapa Korban Bencana Terus Dilakukan AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe
Geger, Wanita yang Hilang Terseret Banjir Ditemukan Meninggal Dunia
Hadir Bawa Keceriaan bagi Anak-anak, AOCC Gelar Trauma Healing Pascabencana
Abu Mudi Apresiasi BGN Aceh Akomodir Keterlibatan Pesantren Sukseskan Program MBG
Gelar Trauma Healing, OAC Pulihkan Trauma Anak-anak di Buket Padang
Bendungan Diterjang Banjir, Ratusan Hektar Sawah Siap Tanam Terancam Kering
Polres Lhokseumawe Gelar Baktikes untuk Warga Terdampak Banjir di Desa Lancok
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:13 WIB

Dibalik Lumpur Coklat yang Disingkirkan, Harapan Pendidik Dihidupkan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 14:27 WIB

Aksi Sapa Korban Bencana Terus Dilakukan AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:07 WIB

AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe Sapa Korban Bencana di Bukit Abi

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:03 WIB

Geger, Wanita yang Hilang Terseret Banjir Ditemukan Meninggal Dunia

Rabu, 21 Januari 2026 - 07:45 WIB

Hadir Bawa Keceriaan bagi Anak-anak, AOCC Gelar Trauma Healing Pascabencana

Berita Terbaru