Kadinkes Aceh Besar Buka Puasa Bersama Satuan Pelayanan Gizi Darul Imarah

- Jurnalis

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTQ JANTHO l Atjeh Terkini. Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Aceh Besar, Anita SKM, M.Kes, menghadiri buka puasa bersama dengan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi Darul Imarah di SMP Negeri 2 Darul Imarah, Aceh Besar, Rabu (19/3/2025). Acara ini merupakan wujud kepedulian terhadap pemenuhan gizi masyarakat, khususnya di wilayah Darul Imarah.

Hadir dalam kegiatan ini Camat Darul Imarah, M. Basir SSTP, M.Si, Kepala SMP Negeri 2 Darul Imarah, Pahna Traya, S.Pd, serta perwakilan dari Badan Gizi Nasional. Acara ini diinisiasi oleh Yayasan Atjeh Makmu Beusaree, yang aktif dalam kegiatan sosial dan peningkatan kesejahteraan masyarakat di Aceh Besar.

Dalam suasana penuh kehangatan, Anita menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga momentum untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemenuhan gizi bagi masyarakat, terutama anak-anak usia sekolah.

Baca Juga :  Beribadah Tujuan Utama Penciptaan Manusia

“Gizi yang baik adalah kunci utama untuk menciptakan generasi yang sehat dan cerdas. Oleh karena itu, kita harus bersama-sama memastikan bahwa anak-anak mendapatkan asupan makanan bergizi setiap harinya,” ujar Anita dalam sambutannya.

Camat Darul Imarah, M. Basir, menyambut baik inisiatif ini dan berharap sinergi antara pemerintah, sekolah, dan yayasan sosial terus diperkuat dalam mendukung kesehatan masyarakat.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini, karena tidak hanya mempererat kebersamaan, tetapi juga memberikan edukasi penting tentang gizi dan kesehatan,” katanya.

Sementara itu, Kepala SMPN 2 Darul Imarah, Pahna Traya, menyatakan kebanggaannya karena sekolahnya menjadi tuan rumah dalam acara yang bermanfaat ini. Menurutnya, edukasi tentang gizi harus terus diberikan kepada siswa agar mereka terbiasa dengan pola makan sehat sejak dini.

Baca Juga :  Bupati Aceh Besar Tepati Janji Merdekakan Geuchiek Rutin Bayar Gaji Bulanan

Acara buka puasa bersama ini ditutup dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustad Umar Ismail. Dalam tausiahnya, ia mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan tubuh dengan mengonsumsi makanan bergizi, terutama selama bulan Ramadan. Kegiatan kemudian diakhiri dengan doa bersama, berharap agar upaya peningkatan gizi dan kesehatan masyarakat di Aceh Besar semakin optimal.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya gizi dalam kehidupan sehari-hari, terutama bagi generasi penerus bangsa.(**)

Berita Terkait

Beribadah Tujuan Utama Penciptaan Manusia
Dampingi Menko Polkam RI, Bupati Aceh Besar Tinjau Sekolah Rakyat di Darussa’adah
Usai Dilantik oleh Bupati Aceh, Keuchik Leu-Ue Disambut Prosesi Adat Peusijuk
Wakil Ketua Dekranasda Aceh Besar Siap Dukung Duta Wisata di Tingkat Provinsi
Dari Jurnalis Hingga Keuchik, Yusri VE ST Komit Bersama Masyarakat Membawa Gampong Leu-Ue lebih Maju
Stand Pameran Pembangunan HUT ke-69 Aceh Besar Mulai Didirikan
BKKBN Aceh Kunjungi Sekolah Lansia Ceria di Gampong Neuheun dan Lamnga Aceh Besar
Menekan Stunting BKKBN Aceh Bantu Sumur Bor Kebutuh Air Untuk Masyarakat Neuhen Aceh Besar
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 10:15 WIB

Beribadah Tujuan Utama Penciptaan Manusia

Jumat, 28 November 2025 - 14:12 WIB

Dampingi Menko Polkam RI, Bupati Aceh Besar Tinjau Sekolah Rakyat di Darussa’adah

Rabu, 26 November 2025 - 10:44 WIB

Usai Dilantik oleh Bupati Aceh, Keuchik Leu-Ue Disambut Prosesi Adat Peusijuk

Selasa, 25 November 2025 - 21:20 WIB

Wakil Ketua Dekranasda Aceh Besar Siap Dukung Duta Wisata di Tingkat Provinsi

Jumat, 21 November 2025 - 21:10 WIB

Dari Jurnalis Hingga Keuchik, Yusri VE ST Komit Bersama Masyarakat Membawa Gampong Leu-Ue lebih Maju

Berita Terbaru

Aceh Utara

Kebakaran Hanguskan 6 Unit Ruko di Tanah Jambo Aye

Sabtu, 17 Jan 2026 - 18:00 WIB