SAPA Apresiasi Pj Gubernur Aceh Transparansi Publikasi Data Rumah Bantuan

- Jurnalis

Senin, 23 Desember 2024 - 22:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Banda Aceh | Atjeh Terkini.id – Serikat Aksi Peduli Aceh (SAPA) menyerahkan piagam penghargaan kepada Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. H. Safrizal ZA, M.Si., atas langkah transparan dan inovatif dalam mempublikasikan data penerima rumah bantuan pemerintah Aceh tahun 2025.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung kepada Pj Gubernur Safrizal di Pendopo Gubernur Aceh, Senin, (23/12/2024).

Menurut SAPA, langkah ini merupakan terobosan yang belum pernah dilakukan oleh pemimpin sebelumnya di Aceh.

Ketua SAPA, Fauzan Adami, menyebutkan bahwa kebijakan publikasi data penerima rumah bantuan ini sangat diharapkan masyarakat Aceh sebagai wujud keterbukaan pemerintah.

“Apa yang dilakukan Pj Gubernur Safrizal adalah langkah luar biasa. Ini adalah hal pertama yang dilakukan di Aceh, dan pemimpin seperti inilah yang diinginkan masyarakat selama ini,” tegas Fauzan.

Baca Juga :  GPA Desak Mendagri Copot Jabatan Safrizal Sebagai PJ Gubernur Aceh

SAPA menilai kebijakan ini menjadi contoh nyata bagaimana pemerintah bisa melibatkan masyarakat dalam pengawasan program-program yang menggunakan anggaran publik.

“Dengan adanya publikasi ini, masyarakat bisa memantau dan mengawasi langsung. Jika ada bantuan yang tidak tepat sasaran, evaluasi bisa segera dilakukan. Ini adalah bentuk akuntabilitas yang nyata dan menunjukkan bahwa pemerintah serius dalam melayani masyarakat,” ujar Fauzan.

Fauzan berharap langkah Safrizal dapat menjadi inspirasi bagi gubernur Aceh berikutnya. “Kami ingin kebijakan transparansi seperti ini diteruskan. Tidak hanya untuk program rumah bantuan, tetapi juga untuk semua kegiatan yang menggunakan uang rakyat. Semua harus dipublikasikan agar masyarakat tahu ke mana uang mereka dialokasikan,” tambahnya.

Baca Juga :  Khairuddin M Yasin Penderita Kantong Kemis Butuh Bantuan Dermawan Berobat Ke Penang

Langkah Safrizal ini dinilai tidak hanya membangun kepercayaan publik, tetapi juga menjadi tonggak penting dalam mendorong pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab.

“Safrizal telah membuktikan bahwa transparansi adalah kunci untuk menciptakan pemerintahan yang melayani rakyat dengan sepenuh hati. Ini adalah harapan baru bagi Aceh dan awal yang baik untuk masa depan yang lebih baik,” pungkas Fauzan.

Dengan penghargaan ini, SAPA berharap semangat keterbukaan dan akuntabilitas terus menjadi budaya pemerintahan Aceh. “Aceh membutuhkan pemimpin yang berani dan jujur, seperti Safrizal, untuk membangun keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyatnya. Kami percaya, dengan transparansi, Aceh bisa menjadi lebih baik kedepan,” pinta Ketua SAPA tersebut.[UmarAPandrah].

Berita Terkait

SAPA Desak Hukuman Mati Oknum TNI Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara
Illiza Ajak Warga Kota Sukseskan Semarak Ramadan Kodam IM
Aceh Ramadhan Festival 2025 Digelar, Ini Jadwalnya
Dubes Uni Emirat Arab dan Dek Fadh Sholat di Masjid Baiturrahman
Sambut Ramadhan 1446 H Pemuda Gampong Keuramat Gelar Masak Bubur Kanji Rumbi bagikan ke Masyarakat
Khairuddin M Yasin Penderita Kantong Kemis Butuh Bantuan Dermawan Berobat Ke Penang
Keluarga Besar DPD Demokrat Aceh Buka Puasa Bersama, Santunan Anak Yatim Secara Simbolis
Sejumlah Kenderaan Berjibaku Memburu Takjil Hari Ketiga Ramadhan di Gampong Lamdingin
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 22:54 WIB

SAPA Desak Hukuman Mati Oknum TNI Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:21 WIB

Illiza Ajak Warga Kota Sukseskan Semarak Ramadan Kodam IM

Rabu, 12 Maret 2025 - 23:56 WIB

Aceh Ramadhan Festival 2025 Digelar, Ini Jadwalnya

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:14 WIB

Dubes Uni Emirat Arab dan Dek Fadh Sholat di Masjid Baiturrahman

Senin, 10 Maret 2025 - 20:32 WIB

Sambut Ramadhan 1446 H Pemuda Gampong Keuramat Gelar Masak Bubur Kanji Rumbi bagikan ke Masyarakat

Berita Terbaru

Bireuen

Wabup Bireuen Ir H Razuardi MT Buka Musrenbang Wilayah Barat

Selasa, 18 Mar 2025 - 00:59 WIB

Aceh Utara

Mayat Dalam Karung di Gunung Salak, Diduga Pelaku Oknum TNI

Senin, 17 Mar 2025 - 23:53 WIB

Kota Banda Aceh

SAPA Desak Hukuman Mati Oknum TNI Pelaku Pembunuhan di Aceh Utara

Senin, 17 Mar 2025 - 22:54 WIB