Pemko Langsa Terima Penghargaan Dari KIA

- Jurnalis

Rabu, 20 November 2024 - 10:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemko Langsa terima penghargaan dari Komisi Informasi Aceh

Pemko Langsa terima penghargaan dari Komisi Informasi Aceh

Banda Aceh | Atjeh  Terkini.id – Pemerintah Kota (Pemko) Langsa menerima Anugerah Penghargaan dari Komisi Informasi Aceh (KIA) untuk kategori Badan Publik Kabupaten/Kota Kualifikasi “INFORMATIF” peringkat ke II dengan nilai 97,3 di Banda Aceh, Selasa (19/11).

Diserahkan pada malam Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024 oleh Pj Gubernur Aceh Dr. Safrizal ZA, M.Si, melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Aceh Dr. Zulkifli dan diterima langsung oleh Pj Walikota Langsa Dr. Syaridin, S.Pd, M.Pd di Anjong Mon Mata, Meuligo Gubernur Aceh.

Pj Walikota Langsa Syaridin yang didampingi Kadis Komunikasi dan Informatika Muzammil S.STP, MSP, pada kesempatan itu menyampaikan terimakasih dan rasa syukur atas capaian yang diraih Pemerintah Kota Langsa pada malam Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik yang diselenggarakan oleh dari Komisi Informasi Aceh.

Baca Juga :  Di Langsa Daging Megang Dijual 150 Ribu/Kg

“Kualifikasi INFORMATIF ini tentunya ini berdasarkan hasil evaluasi yang telah dilaksanakan oleh dari Komisi Informasi Aceh dan menempatkan Pemerintah Kota Langsa di Peringkat ke II dari sekian banyak Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh,” jelas Syaridin.

Capaian ini juga menunjukkan Komitmen Pemerintah Kota Langsa dalam melaksanakan penyediaan baik sarana dan prasarana dalam memenuhi pelayanan informasi kepada masyarakat dalam mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang baik.

Baca Juga :  Ketum PSBL: Sebaiknya Liga 4 Digelar Pada Januari 2025

“Dengan capaian ini diharapkan menjadi semangat baru untuk Pemerintah Kota Langsa agar terus dapat mengoptimalkan pelayanan dalam memenuhi keterbukaan informasi publik kepada masyarakat oleh seluruh penyelenggara pemerintahan dan badan publik” ungkap Pj Walikota Langsa Syaridin.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Ketua Komisi Informasi Donny Yoesgiantoro yang diwakili oleh Ketua Bidang Penyelesaian Sengketa Informasi (PSI) Syawaludin, Bupati dan Walikota se-Aceh, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, dan para tamu undangan lainnya.(**)

Berita Terkait

KNPI Langsa Safari Ramadhan ke Masjid Syuhada PTPN IV Regional VI
45 Siswa SMKN 1 Langsa Lulus PTN Jalur SNBP
Bakar Istri Hingga Merenggang Nyawa, Suami di Vonis 14 Tahun Penjara
28 Siswa Lulus Jalur SNBP di PTN, Begini Kata Kepala SMAN 5 Langsa
Sejumlah Tokoh Masyarakat Kota Langsa Apresiasi Safari Ramadhan DPD KNPI Kota Langsa 
Segel Ruang Kerja Ketua DPRK Langsa di Buka
Melvita Sari Lantik Ridwan Malem PAW Anggota DPRK Langsa
Guru dan Pelajar SMA/SMK Apresiasi Giat Literasi Digital Ramadhan 1446 H PWI Langsa 
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:32 WIB

KNPI Langsa Safari Ramadhan ke Masjid Syuhada PTPN IV Regional VI

Rabu, 19 Maret 2025 - 21:27 WIB

45 Siswa SMKN 1 Langsa Lulus PTN Jalur SNBP

Rabu, 19 Maret 2025 - 20:19 WIB

Bakar Istri Hingga Merenggang Nyawa, Suami di Vonis 14 Tahun Penjara

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:59 WIB

28 Siswa Lulus Jalur SNBP di PTN, Begini Kata Kepala SMAN 5 Langsa

Selasa, 18 Maret 2025 - 23:09 WIB

Sejumlah Tokoh Masyarakat Kota Langsa Apresiasi Safari Ramadhan DPD KNPI Kota Langsa 

Berita Terbaru

Kriminal

Pelaku Penyiraman Air Keras Dilimpahkan ke Kejaksaan

Kamis, 20 Mar 2025 - 18:09 WIB