Peduli Kemanusiaan, Fakultas FUAD IAIN Langsa Bersihkan Masjid Terdampak Banjir 

- Jurnalis

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Tamiang | Atjeh Terkini.id – Civitas akademika Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Langsa yang terdiri dari dosen, tenaga kependidikan (tendik), dan staf kepegawaian melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat pasca banjir bandang yang terjadi di akhir november lalu.

Gait tersebut difokuskan pada aksi membersihkan lumpur yang mengendap di dalam dan lingkungan sekitar Masjid Babul Khairat, Desa Menanggini, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang.Selasa, (30/12/2025).

Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah IAIN Langsa Dr. T. Wildan, MA, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, sekaligus bentuk empati nyata terhadap masyarakat yang tengah berupaya bangkit pasca bencana.

Baca Juga :  Presiden Prabowo Tinjau Huntara di Aceh Tamiang 

“Kehadiran civitas akademika diharapkan dapat meringankan beban masyarakat serta memperkuat semangat kebersamaan dan gotong royong,” ujar T. Wildan.

Sejak pagi hari, civitas akademika FUAD bersama masyarakat bergotong royong membersihkan lantai masjid, tempat wudu, halaman, serta area sekitar masjid dari sisa-sisa lumpur dan material yang terbawa arus banjir. Kegiatan ini bertujuan agar Masjid Babul Khairat dapat kembali difungsikan secara nyaman dan layak sebagai pusat ibadah dan aktivitas keagamaan masyarakat.

Baca Juga :  FKUB Pewaris Kerukunan Umat Beragama

Masyarakat antusias dan bersyukur, mereka mengapresiasi kepedulian FUAD IAIN Langsa yang hadir secara langsung membantu membersihkan rumah ibadah yang menjadi pusat kegiatan spiritual dan sosial masyarakat.

”Melalui kegiatan pengabdian ini, FUAD IAIN Langsa menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam aksi-aksi kemanusiaan dan sosial-keagamaan, khususnya dalam situasi pasca bencana, serta mempererat hubungan antara perguruan tinggi dan masyarakat,” pungkas T. Wildan.(**)

Berita Terkait

Kunjungi Aceh Tamiang, Mendagri : Bupati SK-kan Pendataan Rusak Ringan dan Berat
Yonzipur 16/DA Kodam IM Muda Wujudkan Akses Air Bersih Untuk Masyarakat Tamiang
Presiden Prabowo Tinjau Huntara di Aceh Tamiang 
Warga Aceh Tamiang Tuntut Status Bencana Nasional dan Tranparansi Pengelolaan Dana Bantuan 
Polda Aceh Bangun 23 Sumur Bor Penuhi Kebutuhan Air Bersih Warga Terdampak Bencana di Tamiang
KNPI Aceh Bersama DPD KNPI Langsa Distribusi Sembako Korban Banjir Aceh Tamiang
IMI Kota Langsa Distribusi Bantuan Korban Banjir 
Diterjang Banjir, Aceh Tamiang Luluh Lantak
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 5 Januari 2026 - 13:35 WIB

Kunjungi Aceh Tamiang, Mendagri : Bupati SK-kan Pendataan Rusak Ringan dan Berat

Jumat, 2 Januari 2026 - 16:38 WIB

Yonzipur 16/DA Kodam IM Muda Wujudkan Akses Air Bersih Untuk Masyarakat Tamiang

Kamis, 1 Januari 2026 - 18:01 WIB

Presiden Prabowo Tinjau Huntara di Aceh Tamiang 

Rabu, 31 Desember 2025 - 13:05 WIB

Peduli Kemanusiaan, Fakultas FUAD IAIN Langsa Bersihkan Masjid Terdampak Banjir 

Selasa, 30 Desember 2025 - 12:10 WIB

Warga Aceh Tamiang Tuntut Status Bencana Nasional dan Tranparansi Pengelolaan Dana Bantuan 

Berita Terbaru

Plt. Direktur RSUD Langsa, r Erizal, SKM, M.Kes. Foto/ist.

Kesehatan

Walikota Tunjuk Erizal sebagai Direktur RSUD Langsa

Senin, 5 Jan 2026 - 19:44 WIB