Singkil | Atjeh Tekini.id – Kebakaran menimpa dua unit rumah milik H. Jaini dan rumah Asmidar warga Desa Suka Makmur, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil, Senin (11/11/2024).
Kebakaran yang diduga terjadi akibat konsleting listrik membuat warga kerugian peralatan rumah tangga serta alat alat eletronik habis ludes terbakar si jago merah sekitar pukul 03:30 WIB, dini hari.
Menurut Kepala Desa Suka Makmur Ali Akbar, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Musibah kebakaran terjadi sekitar pukul 03.30 WIB disaat pemilik tertidur. Sementara warga yang mengetahui musibah itu, berhamburan keluar rumah dan bahu-membahu memadamkan kobaran api itu namun api cepat membesar.
Beberapa menit kemudian petugas pemadam kebakaran datang dan mengusahakan untuk memadamkan api sekitar satu jam kemudian api dapat dipadamkan. Dari keterangan warga, api diduga muncul dari bagian atas rumah/loteng.
“Dugaan sementara konsleting listrik. Tapi untuk kepastiannya masih menunggu penyelidikan kepolisian,sehingga belum bisa memberikan dan catatan kerugian harta benda akibat korban kebakaran tersebut,” jelas Ali Akbar.
Dia mengatakan, untuk memadamkan api, Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Aceh Singkil menurunkan 2 unit mobil kebakaran Disdamkar Aceh Singkil serta dukungan para masyarakat sekitar., ” pungkasnya. (Aiyub bancin)