Bupati Bireuen: Peranan Pers Sangat Penting Dalam Pembangunan 

- Jurnalis

Kamis, 3 April 2025 - 11:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bireuen |Atjeh Terkini.id – Peranan pers begitu penting dalam membangun Bireuen, sebagai penyambung komunikasi positif antara pemerintah dan masyarakat di era digitalisasi saat ini.

Termasuk membantu menyampaikan informasi yang positif dalam kebijakan dan program pembangunan di Kabupaten Bireuen, agar dapat diterima oleh masyarakat secara jelas dan berimbang.

Hal itu disampaikan, Bupati Bireuen H Mukhlis ST saat memberi sambutan dalam acara halal bi halal atau Silaturahmi dengan Para Wartawan di Meuligoe Bupati Bireuen, Rabu malam (2/4/2025).

Dalam acara itu disebutkan Bupati H Mukhlis, peranan Pers di era Digital ini, memang begitu penting.

“Apa yang pemerintah lakukan tidak bisa langsung tersampaikan kepada masyarakat luas. Maka melalui tulisan Wartawan mempunyai saluran yang jelas. Karena itu, kami sangat mohon bantuan Pers untuk menyampaikan berita-berita yang positif ke masyarakat. Baik mengenai program, capaian, sosialisasi, dan sebagainya,” kata Bupati Mukhlis.

Selain untuk menjadi jembatani komunikasi antara pemerintah dengan masyarakat, wartawan juga bisa menjaga penyeimbang informasi. Sehingga informasi tersebut dari pemerintah dapat diterima masyarakat seimbang atau tidak bias, dapat mengena, dan adem serta tidak menimbulkan kegaduhan.

Baca Juga :  016 Kios Terbengkalai Akan Diaudit Kajari

Menurut Bupati, pada era digitalisasi seperti sekarang ini yang marak-maraknya dengan informasi di media sosial, siapapun bisa menjadi “Bisa Menulis”, termasuk masyarakat. Akan tetapi tanpa pengetahuan yang cukup informasi yang disampaikan tidak berpedoman pada kode etik. Hal itulah yang menjadi perbedaan dengan wartawan profesional atau tidak Kompetensi.

“Profesi wartawan ada kode etik nya, sedangkan masyarakat biasa begitu mendengar sedikit informasi langsung diupload di media sosial. Kami mohon bantuan semua (wartawan) yang mempunyai jaringan, kompetensi, dan kode etik untuk menyeimbangkan atau menetralisir informasi yang disampaikan,” pintanya.

Dalam kesempatan itu, Bupati berharap pers di Kabupaten Bireuen bisa mengikuti perkembangan teknologi informasi, mengembangan kompetensi dan bisa menyampaikan informasi kepada masyarakat secara berimbang, adil, tidak bias. Informasi-informasi yang diterima masyarakat bisa mengedukasi dan berkontribusi kepada kondusifitas dan pembangunan, serta kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  KIP Simeulue Tetapkan Monas - Nusar Jadi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Bupati juga mengatakan, pers adalah bagian harus mempunyai peranan penting dalam pembangunan masyarakat Bireuen. Peranan pers juga sebagai bagian elemen pembangunan masyarakat memiliki fungsi sangat penting, yaitu menginformasikan, mengedukasi, menghibur, dan kontrol sosial.

“Selain itu, peran lain yang tidak kalah penting adalah bagaimana pers memposisikan diri dengan agenda-agenda sosial. Karena pers menjadi bagian dari elemen yang beragam yang sangat penting. Kami sadar hidup di Kabupaten Bireuen dengan berbagai keberagaman, untuk itu mari kita bersatu dalam membangun Bireuen yang lebih baik, dan diharapkan tak ada lagi kelompok yang menang dan kalah dalam Pilkada yang lalu, bebernya.

Menurutnya, kondisi tersebut menunjukkan bahwa wartawan mempunyai kewajiban lebih dari sekadar yang tercantum di UU Pers. Insan pers mempunyai agenda-agenda sosial dan orientasi pada kode etik jurnalistik.Sebagai bagian dari komitmen yang selalu dipegang oleh wartawan. (UmarAPandrah)

Berita Terkait

Jaksa Beri Pemahaman Anti Korupsi di Gampong Meunasah Asan
Sempat Miskomunikasi Dengan Kasatlantas, Ketua AJI Bireuen: Masalahnya Sudah Clear
Wakil Bupati H Ir.Razuardi MT, Membuka Hari Sampah Nasional Di Bireuen
Diduga Ketua dan Anggota P2K Gampong Curee Baroh Tidak Netral Dalam Pilkades
Keputusan Wali Nanggroe Dan Mualem, JASA Dukung Penuh Aiyub Abbas Sebagai Sekjen Partai Aceh
Naila Azizah Penderita Jantung Akut Harapkan Uluran Tangan Dermawan
Jaksa Tahan Dua Tersangka Tindak Pidana Perdagangan Orang 
JPN Kejari Bireuen Dampingi Tim Likuidasi PT BPRS Kota Juang Sosialisasi Para Debitur Kredit Macet 
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 21:12 WIB

Jaksa Beri Pemahaman Anti Korupsi di Gampong Meunasah Asan

Kamis, 24 April 2025 - 21:07 WIB

Sempat Miskomunikasi Dengan Kasatlantas, Ketua AJI Bireuen: Masalahnya Sudah Clear

Rabu, 23 April 2025 - 14:55 WIB

Wakil Bupati H Ir.Razuardi MT, Membuka Hari Sampah Nasional Di Bireuen

Minggu, 20 April 2025 - 22:17 WIB

Diduga Ketua dan Anggota P2K Gampong Curee Baroh Tidak Netral Dalam Pilkades

Sabtu, 19 April 2025 - 13:23 WIB

Keputusan Wali Nanggroe Dan Mualem, JASA Dukung Penuh Aiyub Abbas Sebagai Sekjen Partai Aceh

Berita Terbaru

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Buka Rapat Koordinasi Pimpinan Dayah dan TPQ

Selasa, 29 Apr 2025 - 13:32 WIB

Langsa

Warung Kelontong di Blang Seunibong Langsa Terbakar 

Senin, 28 Apr 2025 - 22:14 WIB

Langsa

186 Jamaah Calhaj Asal Langsa Ikuti Bimbingan Manasik

Senin, 28 Apr 2025 - 20:12 WIB