Genjot Penggunaan Tanda Tangan Elektronik,  Percepat Transformasi Digital

- Jurnalis

Jumat, 16 Mei 2025 - 09:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Meulaboh | Atjeh Terkini.id – Pemerintah Kabupaten Aceh Barat terus meningkatkan penggunaan Tanda Tangan Elektronik (TTE) dalam rangka mendukung transformasi digital dan efisiensi layanan publik.

Hingga pertengahan Mei 2025, tercatat 45.551 transaksi elektronik telah dilakukan oleh 128 pengguna yang terdiri dari seluruh kepala OPD dan sebagian pejabat administrator.

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Persandian Kabupaten Aceh Barat, Erdian Mourny, menyampaikan bahwa peningkatan ini merupakan bagian dari strategi penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Baca Juga :  Laskar Gunong Ijoe Libas RBI Bos Icbal Lewat Adu Penalti

“TTE mempermudah proses administrasi, mengurangi risiko penyalahgunaan tanda tangan manual, dan menjamin keabsahan dokumen secara digital,” jelasnya, Jumat (16/05/2025).

Saat ini, hampir seluruh Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) telah mengintegrasikan TTE dalam berbagai dokumen resmi, yang berdampak pada peningkatan kecepatan pelayanan, serta penguatan transparansi dan akuntabilitas pemerintahan.

Baca Juga :  Polres Aceh Barat Tertibkan Penjual BBM Eceran dan Pangkalan Elpiji Langgar HET

Implementasi TTE yang terhubung dengan Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) – Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) ini diharapkan terus meluas ke seluruh sektor pemerintahan.

Erdian optimistis, dengan dukungan semua pihak, Pemkab Aceh Barat mampu mewujudkan tata kelola pemerintahan yang lebih modern, efisien, dan transparan melalui pemanfaatan teknologi informasi.

Berita Terkait

LANA : Bandar Narkoba di Aceh Barat Seolah Tak Tersentuh Hukum
Pengibaran Simbol Politik di Tengah Bencana Mengganggu Fokus Kemanusiaan
Kapolsek Pante Ceuremen Iptu Faisal Bersama Istri Maya Faisal Salurkan Bantuan untuk Warga Desa Lawet
LANA Desak Gaji DPRK Aceh Barat Didonasikan untuk Korban Bencana Alam
Polres Aceh Barat Bantah Pembiaran Truk Kayu di Sungai Ma
Usai Salurkan Bantuan, PEMA UTU : Kerusakan Ekologis Aceh Barat Tak Bisa Diabaikan
Akibat Banjir Gampong Sikundo Pante Ceureumen Aceh Barat Terisolasi 
Polres Aceh Barat Tertibkan Penjual BBM Eceran dan Pangkalan Elpiji Langgar HET
Berita ini 36 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 8 Januari 2026 - 10:39 WIB

LANA : Bandar Narkoba di Aceh Barat Seolah Tak Tersentuh Hukum

Sabtu, 3 Januari 2026 - 17:47 WIB

Pengibaran Simbol Politik di Tengah Bencana Mengganggu Fokus Kemanusiaan

Kamis, 1 Januari 2026 - 20:00 WIB

Kapolsek Pante Ceuremen Iptu Faisal Bersama Istri Maya Faisal Salurkan Bantuan untuk Warga Desa Lawet

Sabtu, 20 Desember 2025 - 16:52 WIB

LANA Desak Gaji DPRK Aceh Barat Didonasikan untuk Korban Bencana Alam

Senin, 15 Desember 2025 - 16:30 WIB

Polres Aceh Barat Bantah Pembiaran Truk Kayu di Sungai Ma

Berita Terbaru

Pemerintahan

Plt Kadis Pendidikan Dayah Aceh Andriansyah Kembali Jabat Kabid SDM

Minggu, 18 Jan 2026 - 01:04 WIB