Langsa I Atjeh Terkini.id – Sebanyak 45 siswa/i SMK Negeri 1 Langsa tahun 2025, berhasil lulus di jalur SNBP (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi) di Perguruan Tinggi Negeri, terbanyak di Universitas Samudra Langsa (UNSAM), Universitas Malikussaleh dan Politeknik Negeri Lhokseumawe.
41 siswa itu lulus di berbagai jurusan yang ada di Universitas Samudra Langsa. Sedangkan di Universitas Malikussaleh sebanyak 3 siswa dan seorang siswa di Politeknik Negeri Lhokseumawe.

Kepala SMK Negeri 1 Langsa, Siti Sahpura SP.d., kepada Atjeh Terkini.id, Rabu (19/3/25) mengatakan sangat bangga dengan hasil prestasi yang dicapai oleh para siswanya.
“Alhamdulillah 45 siswa/i, kami berhasil lulus di jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), di Universitas Samudra Langsa, Universitas Malikussaleh dan Politeknik Negeri Lhokseumawe,” ujar Siti Sahpura.
Menurutnya, ini merupakan prestasi bagi SMKN 1 Langsa, mudah – mudahan di tahun berikutnya lebih banyak siswa yang di terima jalur SNBP.
Siti Sahpura mengimbau, bagi yang masih sekolah mari tingkatkan belajar, agar tahun depan bisa bertambah kelulusan ke Perguruan Tinggi Negeri melalui jalur SNBP, sehingga mengharumkan nama SMKN 1 Langsa.(**)